Cara atasi komputer / laptop layar blank (black screen) hitam tapi menyala
Layar komputer maupun laptop pada saat pertama kali dihidupkan bisa saja mengalami blank hitam pada layar akan tetapi posisi komputer atau laptop tersebut menyala, hanya saja tampilan pada laptop / komputer hanya berwarna hitam tanpa ada gambar ataupun tulisan sama sekali. Nah permasalahan seperti ini biasa disebut dengan kerusakan black screen. Kerusakan semaca mini banyak mengalami kebingungan, pasalnya tampilan di layar komputer / laptop hanya hitam tidak ada muncul gambar maupun tulisan sama sekali. Ketika dihidupkan Kembali akan Kembali lagi posisi layer hanya blank hitam.
Jadi bisa dikatakan komputer / laptop nyala tetapi tampilan layer hanya hitam saja. Ketika dilikan mouse dan keyboard eksternal pun sama saja tidak ada respon sama sekali pada layar monitor komputer maupun laptop. Tak usah panik untuk mengalami kerusakan semacam ini, pada artikel ini akan say aulas secara lengkap mengenai kerusakan pada laptop atau komputer yang tampilan layer hanya blank hitam atau biasa disebut black screen lengkap dengan factor uum penyebabnya. Berikut di bawah ini beberapa faktor penyebab kerusakan yang terjadi pada komputer / laptop blank hitam pada layar.
Penyebab komputer / laptop tampilan layar blank hitam atau black screen
- Bisa jadi kerusakan di layer monitor komputer
- Kerusakan di kabel vga / hdmi penghubung antara komputer dengan layer monitor
- Kartu grafis VGA yang bermasalah sehingga menyebabkan tampilan layer menyadi blank hitam
- Instalasi software yang tidak sempurna ataupun update software yang gagal
- Pengaturan resolusi yang terlalu tinggi
- Kerusakan pada komponen RAM, atau juga bisa jadi kondisi ram kotor perlu dibersihkan
Cara mengatasi komputer atau laptop tampilan layar blank hitam atau black screen
- Memeriksa kabel konektor penghubung antara komputer ke monitor, entah itu menggunakan kabel vga ataupun hdmi, bisajadi kabelnya yang bermasalah. Caranya bisa diganti dengan kabel yang lain untuk memastikan apakah kabel penghubung rusak atau tidak
- Coba periksa driver yang sudah terinstal di komputer ataupun laptop, jika memang update driver pada sistem windows belum terinstal semua lakuka update driver secara otomatis saja
- Pada laptop jika laptop sudah meyala tetapi tampilan layar hitam, nanti bisa coba pakai layer eksternal menggunakan monitor. Jika menggunakan monitor bisa menyala kemungkinan besar permasalahan di kabel penghubung layar laptopnya
- Coba periksa bagian mesin laptop / komputer jika kotor bersihkan. Lalu cek RAM tak lupa bersihkan juga. Lanjut coba dinyalakan Kembali, kalupun masih hitam tampilan layarnya bisa dilakukan penggantian RAM. Cara ini banyak yang berhasil dengan mengganti RAM dengan yang baru laptop / komputer bisa Kembali normal. Jadi memang sebagain besar kerusakan disebabkan oleh RAM yang rusak
Post a Comment for "Cara atasi komputer / laptop layar blank (black screen) hitam tapi menyala"