Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Atasi potensio tune control dipegang berdengung di speaker aktif

Di dalam rangkaian speaker aktif di dalamnya terdapat beberapa komponen dan rangkaian mulai dari komponen trafo sebagai power supply, rangkaian driver penguat audio atau banyak yang menyebutnya kit amplifer sebagai rangkaian inti di sebuah speaker aktif agar bisa menghasilkan suara pada speakernya. Untuk rangkaian lain yang tidak kalah pentingnya yaitu tune control yang digunakan untuk mengolah suara / frekuensi mulai dari volume, treble, bass, dan juga subwoofer.

Pada speaker aktif pastinya sudah tidak asing lagi dengan tune control, tune control pada speaker aktif ini merupakan perangkat yang terdapat beberapa potensio untuk mengolah suara / frekuensi mulai dari bass, treble, midle, subwoofer, volume, serta vol mic bagi speaker aktif yang sudah dilengkapi dengan colokan mic. Tune control ini tidak kalah pentingnya, kerana fungsinya sebagai pengolah frekuensi suara di speaker dan juga sebagai control volume suara speaker.


Nah pernahkah kalian mengalami permasalahan tune control ketika dipegang potensionya muncul dengung di speaker, pastinya pernah mengalami masalah demikian karena pada speaker aktif rakitan sering kali terjadi. Lalu bagaimana cara mengatasinya? Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi potensio tune control berdengung saat dipegang pada speaker aktif, untuk lebih lengkapnya berikut di bawah ini akan saya bagikan beberapa penyebab kerusakan potensio tune control berdengung saat dipegang.

 

 

tune control suara dengung

 


Penyebab potensio tune control dipegang berdengung pada speaker aktif

  • Kualitas komponen potesnio yang dipasang kurang bagus
  • Semua body potensio tune control belum disambung ke jalur ground
  • Tegangan supply tune control speaker aktif mengalami drop atau tidak stabil



Cara atasi potensio tune control speaker aktif berdengung saat dipegang 

 

Ganti komponen potensio dengan yang kuaitasnya bagus

Ketika mengalami permasalahan speaker aktif terutama di bagian tune control ketika dipegang berdengung yaitu dengan melakukan pergantian dulu komponen potensio yang ada di tune control. Bisa jadi permasalahan potensio tune control dipegang dengung akibat kualitas potensio yang tidak bagus atau umur pemakaian komponen potensio yang sudah lama serta sering diputar putar.


Lakukan pergantian di semua komponen potensio pada tune control saja untuk menghindari potensio ketika dipegang masih berdengung. Tidak lupa setelah selesai pergantian komponen potensio pasang knop putaran potensionya.




Cek tegangan supply tune control

Tegangan normal pada sebuah kit rangkaian tune control pada speaker aktif ini kisaran antara 12v – 15v dc, akan tetapi yang paling sering adalah di spply tegangan 12v dc. Cek menggunakan alat multitester coba ukur tegangan dc yang masuk ke rangkaian tune control tegangan masih normal atau tegangan mengalami drop. Saat pengukuran tegangan hasilnya drop tidak sampai 12v hanya terukur 9v dc saja, maka coba cek komponen elco power supply dari tune control tersebut apakah kondisinya melendung atau salah satu kaki elco patah. Lakukan pergantian komponen elco power supply tune control dengan yang baru.
Lanjut cek ulang tegangan power supply tune control hasilnya pun tegangan bisa normal kembali di angka 12v dc.

 



Sambungkan semua body potensio tune control ke jalur ground

Langkah yang terakhir ini banyak yang menggunakan dan banyak yang berhasil mengatasi potensio dipegang berdengung di speaker aktif, caranya yaitu dengan menghubungkan semua body potensio menggunakan kabel lalu disambungkan ke jalur ground atau jalur ct power supply.


Tujuan dari menghubungkan semua body potensio ke jalur ground atau ct ini untuk menghindari adanya kebocoran tegangan di body potensio, maka dari itu dilakukan meng ground kan semua body potensio di tune control speaker aktif. Jadi ketika potensio tune control tanpa knop putaran apabila dipegang tidak ada frekuensi suara liar yang muncul.

Post a Comment for "Atasi potensio tune control dipegang berdengung di speaker aktif"