Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Penyebab dan atasi pompa submersible mati tidak keluar air

 Pompa submersible atau yang biasa disebut dengan pompa satelit memang menjadi pilihan untuk mengeluarkan air di dalam tanah karena kekuatan pompa submersible memiliki tekanan yang sangat kuat  sehingga banyak yang menggunakannya. Maka tidak heran bagi yang biasa menggunakan pompa air yang kecil biasa dipakai di sumur sumur sudah banyak yang beralih ke pompa submersible. Karena kinerja dari pompa submersible memiliki tekanan sangat kuat, pada pompa submersible juga membutuhkan daya listrik yang besar juga.

Mengingat mesin pompa air sebagus bagusnya alat yang digunakan pasti juga mengalami kendala kerusakan salah satunya yang dialami oleh pompa submersible yang rusak mati total dan air nya tidak bisa keluar. Pompa air submersible yang rusak mati total dan tidak bisa mengeluarkan air memiliki beberapa penyebabnya. Factor penyebabnya bisa berasal dari kerusakan pompa submersible atau berasal dari factor di luar pompa submersible seperti konsleting listrik. Untuk lebih lengkapnya simak di bawah ini akan dibagikan juga beberapa penyebab terjadinya kerusakan mesin submersible mati total secara lengkap dengan pembahasannya.




Beberapa penyebab terjadinya pompa submersible mati total dan tidak mengeluarkan air

 

Kerusakan pompa submersible jika  hanya bergetar

Berikut adalah beberapa penyebab pompa submersible yang dinyalakan hanya bergetar saja dan solusi penangananya :

  • Komponen impeller yang macet

Komponen impeller pada pompa submersible merupakan sebagai alat untuk mendorong air untuk bisa naik ke permukaan. Pada pompa submersible di komponen impeller dibagi menjadi 2 jenis impeller yaitu impeller yang model kipas dan impeller yang model spiral. Kedua jenis impeller tersebut memiliki fungsi yang sama hanya saja yang membedakan pada bagian bentuknya saja.

Penyebab dari komponen impeller yang macet adalah adanya sumbatan berupa pasir atau lumpur yang mengakibatkan putaran impeller menjadi macet tidak berputar secara normal.


Untuk cara memperbaikinya dengan cara membongkar dulu mesin pompa submersible lalu bersihkan kotoran berupa pasir atau lumpur yang menempel di impeller. Setelah selesai dibersihkan cobalah pompa submersible nya dengan air, alhasil pompa submersible akan menyala normal kembali.

  • Putaran dynamo pompa submersible yang lemah

Putaran dynamo pada pompa submersible yang lemah berarti menandakan adanya kerusakan pada bagian gulungan kawat emailnya, bisa jadi gulungan kawat email sudah short atau konslet. Atau bahkan bisa terjadi gulungan kawat email pada pompa submersible sudah terbakar dengan ditandai kawat emailnya sudah gosong.


Untuk cara memperbaikinya dengan cara spool ulang gulungan kawat email pompa submersible.



Read more >>

penyebab dan cara memperbaiki mesin pompa air konslet

penyebab dan cara mengatasi otomatis pompa air rusak  



Kerusakan mesin pompa submersible dinyalakan tidak bergetar dan tidak mengeluarkan air

Kerusakan yang diakibatkan oleh mesin pompa submersible yang jika dinyalakn tidak ada getaran dan juga tidak menegluarkan air ada beberapa kemungkinan seperti switch protector yang jeglek, penurunan ketinggian air di dalam tanah dan juga bisa terjadi akibat putusnya kabel arus listrik yang masuk ke pompa submersible. Berikut di bawah ini penjelasanya.

  • Tombol switch protekstor yang jeglek

Fungsi dari tombol switch pada pompa submersible adalah sebagai pengaman pompa submersible jika terjadi konsleting arus listrik yang masuk ke pompa submersible. Jadi kerja dari switch protector ini akan ngetrip sendiri jika ada arus listrik yang bermasalah atau konslet. Untuk memperbaiki jika switch protector yang ngetrip cuku dengan menekan tombol switch protector berwarna hitam letaknya di dekat tombol on/off.

  • Penurunan ketinggian air di dalam tanah

Penurunan ketinggian air di dalam tanah ini memang jarang sekali terjadi dan hanya terjadi pada daerah daerah tertentu. Misalnya jika terjadi kemarau yang panjang pada suatu daerah maka bisa menyebabkan penurunan ketinggian air di dalam tanah tersebut. Ciri – ciri yang menandai penurunan ketinggian air di dalam tanah adalah jika kita nyalakan pompa submersible dinamonya sudah nyala akan tetapi tidak bisa mengeluarkan air.


Solusinya dengan cara menambah pipa agar bisa menyentuk air di dalam tanah jika air di dalam tanah kita menggunakan sumur, jika menggunakan model sumur bor maka harus dilakukan mengeboran kembali agar lebih dalam dan bisa menjangkau air yang ada di dalam tanah.

  • Terdapat kabel sambungan atau kabel listrik yang putus

Ciri – ciri yang manandakan pompa submersible yang jika kita nyalakan tidak ada getaran pada pompa submersible alias mati total dan tidak bisa mengeluarkan air bisa terjadi akibat adanya kabel listrik yang putus atau juga pada sambungan kabel pompa submersible ada yang putus.


Untuk perbaikannya dengan cara pengecekan menggunakan alat multitester cek kabel input listrik dan juga kabel sambungan yang ada pada pompa submersible biasanya ada salah satu kabel yang putus. Ukur dengan menggunakan skala ohm meter pada multitester. Jika dalam pengukuran jarum multitester bergerak ke kanan maka kabel tidak putus, sebaliknya jika saat pengukuran jarum multitester tidak bergerak sama sekali maka kabelnya sudah putus. Ganti dengan kabel yang baru.

Post a Comment for "Penyebab dan atasi pompa submersible mati tidak keluar air"